Bisnis Dahsyat tanpa modal

Ukuran foto 10r berapa cm yang benar?


 Berbicara tentang ukuran foto,  ukuran 10r bukan suatu hal yang asing. Ukuran photo ini  sering kita lihat  pada  berbagai ruang baik di rumah, di kantor, dan lainnya. Ya ditempel di dinding biasanya. Ukuran foto 10r bahkan sangat banyak kita jumpai pada setiap event wisuda terutama di perguruan tinggi. Pada acara tersebut banyak bertebaran studio foto dadakan yang muncul di sekitar lokasi acara. Ukuran foto standar yang mereka tawarkan adalah 10r.

Ada dua versi ukuran photo 10r yaitu 10r biasa dan ukuran 10r plus ada juga yang menyebut 10r Jumbo ada  lagi yang menamakan 10rS.  Lantas ukuran foto 10r berapa cm (centimeter) sebenarnya? berapa ukuran dalam mm (milimeter),  inchi, pixel yang benar? panjang ukuran 10r? panjang dan lebarnya ? Jawabnya lihat dibawah ini :

Versi Wikipedia Indonesia
Ukuran FotoDalam mmDalam cm
10r254  x  30525,5   x   30,5 
10r jumbo254  x   381 25,4   x  38,1

Versi Praktis
Ukuran FotoDalam mmDalam cm
10r203 x 25420,3 x 25,4
10r jumbo203 x 30520,3 x 30,5

Terlihat ada dua versi ukuran 10r baik yang 10r biasa maupun yang plus/jumbo. Mana yang benar?   Menurut keilmuan mungkin saja yang benar adalah versi Wikipedia tetapi dalam praktek sehari-hari ukuran photo 10r adalah ukuran yang ada pada tabel yang bawah (Versi Praktis). Ukuran tersebut sayaperoleh dari Laboratorium foto besar yang ada di kotaku. Ukuran 10r  dalam praktek sehari-hari adalah sama dengan ukuran 8r menurut wikipedia.

Kesimpulannya bila kita mencetak foto 10r di sebuah studio foto, ukuran yang tercetak adalah 20,3 x 25,4 cm.  Demikian juga bila foto hasil cetakan akan kita masukkan ke dalam bingkai atau frame, frame yang ada di pasaran tertulis 10 juga mempunyai ukuran ini. Silahkan buktikan!

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More